Praktik Olahan Makanan Lumpia Khas Kota Semarang Jawa Tengah
Indonesia merupakan salah satu negara dengan tradisi kuliner paling kaya di dunia. Kekayaan jenis masakannya adalah cermin keberagaman budaya dan tradisi Nusantara, yang menempati peran penting dalam budaya nasional Indonesia secara umum. Pada dasarnya tidak ada satu bentuk tunggal "masakan Indonesia", tetapi lebih kepada keanekaragaman masakan daerah yang dipengaruhi secara lokal oleh kebudayaan Indonesia serta pengaruh asing
Keanekaragaman masakan daerah berhasil disajikan oleh seluruh siswa kelas 11 SMAN 1 Bojonegoro. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan pembelajaran praktik pengolahan makanan daerah yang dipelajari melalui mata pelajaran Prakarya Kewirausahaan.
Lalu, menu apa saja yang mereka sajikan ? Tentunya banyak sekali menu makanan daerah yang mereka sajikan. Setiap kelas terbentuk 8 sampai dengan 9 kelompok dan jumlah anggota nya sebanyak 4-5 setiap kelompoknya.
Makanan lumpia khas kota Semarang berhasil dibuat dan disajikan oleh siswa kelas 11 IPS-1 kelompok 3. Lumpia sudah menjadi salah satu ikon makanan khusus bagi kota Semarang, Jawa Tengah. Cita rasa yang sangat khas membuat orang-orang sangat menyukai memakan makanan ini. Selain itu juga ada sejumlah varian rasa atau macam isi dari lumpia ini pun beragam, kadang berisi sayuran, rebung, bahkan ada yang diiisi dengan telor. Membuatnya sendiri sebenarnya mudah.
Video Praktik Olahan Makanan Lumpia Khas Kota Semarang Jawa Tengah
Oleh Kelas 11 IPS 1 Kelompok 3
SMA Negeri 1 Bojonegoro
Oleh Kelas 11 IPS 1 Kelompok 3
SMA Negeri 1 Bojonegoro
Resep lumpia yang khas yaitu menggunakan isian berupa campuran rebung, daging, telur serta udang. Selain itu lumpia Semarang pada saat dihidangkan diberi tambahan saus yang memiliki rasa manis dan dengan diberi tambahan acar yang akan memberikan rasa asam pada lumpia. Harga untuk satu buah lumpia khas Semarang ini biasa dibanderol berkisar antara Rp. 5.000 sampai dengan Rp. 10.000 per buahnya. Lumpia semarang ini memang lebih mahal dibandingkan dengan lumpia di kota lainnya, tetapi lumpia semarang ini memiliki kenikmatan yang masih tetap dicari oleh para konsumen sebab kualitas dari lumpia yang ditawarkan sebanding dengan harga yang ditawarkan.
Permintaan akan lumpia semarang ini sangat banyak dan hal ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mendapatkan keuntungan dengan membuatnya sebagai peluang usaha. Apabila tertarik dengan jenis usaha yang satu ini maka berikut ini diberikan resep dari lumpia Semarang yang bisa dicoba untuk membuatnya yaitu :
Resep Lumpia Semarang
Bahan Lumpia :
- 15 lembar kulit lumpia yang siap pakai
- 2 sdm tepung terigu serta 1 sdm air dilarutkan sebagai perekat
- ½ liter minyak goreng
Bahan Isi Lumpia :
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdt ebi sangrai, haluskan
- 50 gr udang cincang
- 50 gr daging cincang
- 2 butir telur, kocok lepas
- 200 gr rebung, iris memanjang seukuran korek api
- 1 sdm kecap manis
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- ½ sdt gula pasir
- 2 sdm minyak untuk menumis
Bahan Saus Lumpia :
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 300 ml air
- 50 gr gula merah, sisir halus
- ¼ sdt merica bubuk
- 25 gr gula pasir
- 3 sdm tepung sagu serta 1 sdm air, larutan sebagai pengental
Cara Membuat Lumpia Semarang :
- Panaskan minyak lalu tumis bawang putih serta ebi sampai harum. Beri tambahan udang serta daging, lalu aduk sampai berubah warna kemudian sisihkan di pinggir wajan.
- Masukan telur dan aduk sampai membetuk butiran kecil – kecil. Lalu tambahkan irisan rebung serta aduk sampai menjadi layu.
- Beri tambahan kecap manis, merica bubuk, garam serta gula pasir. Masaklah sampai bumbu menjadi meresap semua.
- Ambil selembar kulit lumpia lalu beri isi dan lipat dengan bentuk gulungan.
- Rekatkan kulit lumpia dengan larutan tepung terigu. Kemudian goreng menggunakan minyak yang telah dipanaskan sampai menjadi kuning kecoklatan.
- Saus : Rebus bawang putih serta air sampai mendidih, lalu masukan gula merah, gula pasir serta merica bubuk. Aduk – aduk sampai larutan ini menjadi satu.
- Kentalkan larutan dengan menambahkan larutan tepung sagu, masak sampai mendidih.
- Lalu sajikan lumpia semarang ini bersama dengan saus.
Membuat lumpia semarang ini sangat mudah dan bisa dicoba untuk dikembangkan menjadi peluang usaha yang bisa dijalankan.
Analisi Usaha Lumpia Semarang
Asumsi
- Masa penggunaan gerobak atau etalase selama 4 tahun.
- Masa penggunaan kompor serta tabung gas selama 4 tahun.
- Masa penggunaan wajan selama 3 tahun.
- Masa penggunaan pengaduk selama 3 tahun.
- Masa penggunaan pisau selama selama 3 tahun.
- Masa penggunaan piring, sendok dan gelas selama 3 tahun.
- Masa penggunaan meja dan kursi selama 3 tahun.
- Masa penggunaan peralatan tambahan selama 3 tahun.
Investasi
Peralatan Harga
Gerobak atau etalase Rp. 2.000.000
Kompor dan tabung gas Rp. 250.000
Wajan Rp. 120.000
Pengaduk Rp. 40.000
Pisau Rp. 20.000
Piring, sendok, gelas Rp. 60.000
Meja dan kursi Rp. 600.000
Peralatan tambahan Rp. 125.000
Jumlah Investasi Rp. 3.215.000
Biaya Operasional per Bulan
Biaya Tetap Nilai
Penyusutan gerobak atau etalase 1/48 x Rp 2.000.000 Rp. 41.700
Penyusutan kompor dan tabung gas 1/48 x Rp 250.000 Rp. 5.200
Penyusutan wajan 1/36 x Rp 120.000 Rp. 3.400
Penyusutan pengaduk 1/36 x Rp 40.000 Rp. 1.200
Penyusutan pisau 1/36 x Rp. 20.000 Rp. 600
Penyusutan piring, sendok, dan gelas 1/36 x Rp 60.000 Rp. 1.700
Penyusutan meja dan kursi 1/36 x Rp 600.000 Rp. 17.000
Penyusutan peralatan tambahan 1/36 x Rp 125.000 Rp. 3.500
Total Biaya Tetap Rp. 74.300
Biaya Variabel
Kulit lumpia (Rp. 50.000 x 30 hari) Rp. 1.500.000
Rebung (Rp. 20.000 x 30 hari) Rp. 600.000
Daging (Rp. 60.000 x 30 hari) Rp. 180.000
Bahan dan bumbu lainnya (Rp. 25.000 x 30 hari) Rp. 750.000
Kantung plastik (Rp. 10.000 x 30 hari) Rp. 300.000
Sewa tempat Rp. 500.000
Restribusi Rp. 50.000
Total Biaya Variabel Rp. 3.880.000
Total Biaya Operasional Rp. 3.954.300
Pendapatan per Bulan
Penjualan rata – rata Lumpia Semarang :
30 porsi x Rp. 6.000 x 30 hari = Rp 5.400.000
Keuntungan per Bulan
Laba = Total Pendapatan – Total Biaya Operasional
= Rp 5.400.000 – Rp. 3.954.300
= Rp 1.445.700
Lama Balik Modal = Total Investasi / Keuntungan
= Rp. 3.215.000 / Rp.1.445.700
= 2.2 (2 bulan lebih)
Jadi, keuntungan yang bisa diperoleh dalam satu bulan untuk penjualan lumpia semarang ini ialah Rp. 1.445.700 dengan lama balik modalnya ialah selama 2 bulan lebih. Hitungan ini hanya perkiraan saja, Silahkan untuk bisa menghitungnya sendiri sesuai dengan harga jual serta harga bahan bakunya.