[Pembelajaran Minggu Ke-4 Bulan Januari 2025] Siswa Kelas XI-5 Aktif Diskusi dan Presentasi Laporan Konsep Dasar Jaringan

Siswa Kelas XI-5 Aktif Diskusi dan Presentasi Laporan Konsep Dasar Jaringan

[Sasaran Kinerja Pegawai - SKP] Minggu Ke-4 Bulan Januari 2025

Tujuan Pembelajaran:
  1. Siswa mampu memahami konsep dasar jaringan komputer (topologi, protokol, perangkat keras, ip address, subnet, routing, keamanan jaringan, dan praktik implementasi ).
  2. Siswa dapat menerapkan teknik berpikir komputasional untuk memecahkan masalah terkait jaringan komputer.
  3. Siswa dapat mensimulasikan atau merancang solusi jaringan komputer sederhana
Suasana pembelajaran di kelas XI-5 SMA Negeri 1 Bojonegoro terlihat hidup dan penuh antusiasme. Siswa-siswi kelas tersebut terlibat dalam diskusi kelompok untuk menyusun laporan mengenai konsep dasar jaringan komputer. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembelajaran mata pelajaran Informatika yang bertujuan untuk melatih siswa memahami materi secara mendalam dan mampu menyampaikan kembali (presentasi) materi tentang konsep dasar jaringan di depan kelas.


Setelah mendapatkan penjelasan awal dari guru tentang konsep dasar jaringan, siswa dibagi menjadi beberapa kelompok kecil. Setiap kelompok bertugas membuat laporan yang berisi pemahaman mereka terhadap materi, yang meliputi perangkat keras, perangkat lunak, media transmisi, protokol jaringan, dan topologi jaringan. Dalam proses diskusi, siswa tampak aktif bertukar pendapat, menyampaikan ide-ide, dan saling berbagi pemahaman untuk memastikan laporan mereka tersusun dengan baik.

Beberapa siswa terlihat berinisiatif mencari referensi tambahan melalui buku dan sumber digital untuk memperkaya isi laporan. “Diskusi ini membantu kami lebih memahami materi. Dengan bekerja sama, kami jadi bisa saling melengkapi informasi yang kami miliki,” ujar salah satu siswa dengan semangat.

Kelompok siswa kelas XI-5 SMAN 1 Bojonegoro yang beranggotakan Kafka Yervantda, Muhammad Za'im, Musmayliza Ayu, dan Sabriena Alodia mempresentasikan hasil diskusinya tentang konsep dasar jaringan komputer.